"Tidak ada pemberian orang tua kepada anak yang lebih utama dari pada pendidikan yang baik" (HR at Tirmidzi)

Minggu, 01 November 2015

Sambutan Kepala Sekolah



Assalamualaikum

          Alhamdulillah puji syukur kita ucapkan kepada Allah SWT. kita masih diberikan nikmat dari Allah swt. Semoga nikmat yang Allah berikan ini, mampu untuk kita mensyukurinya sehingga kita termasuk hamba yang bersyukur dan Allah akan menambah nikmat-nikmatnya yang lain. salawat dan salam (salawat) assalamu’alaika ya rasulillah Alhamdulillah kita sekarang ini berada proses pendidikan yang mana pendidikan itu sangat dibutuhkan demi keberlangsungannya sehingga terpacainya visi misi dari pendidikan itu sendiri. Kalau kita berbicara tentang khairu ummah, khairu ummah ini adalah home schooling grup khairu ummah. Kenapa disebut dengan home schooling, karena khairu ummah mengadopsi metodologi pendidikan yang mana metodologinya home schooling. Berbeda dengan sekolah-sekolah umum lainnya. 

        Nah, khairu ummah ia memiliki visi. Adapun visi khairu ummah adalah terdepan dalam mewujudkan generasi pemimpin generasi khairu ummah membangun peradaban dunia. Itulah visi dari khairu ummah. Adapun misi dari khairu ummah yang pertama adalah, mensosialisasikan konsep pendidikan islam ditengah-tengah masyarakat. Yang kedua, memotivasi para orang tua agar mendidik anaknya menerapkan konsep pendidikan islam. Yang ketiga mencerdaskan para orang tua agar memahami arah dan konsep pendidikan generasi dalam islam. Yang keempat mencerdaskan orang tua agar siap dan mampu mendidik anaknya dengan baik yang soleh dan motifatif, inovativ yang berjiwa pemimpin.yang kelima mencerdaskan orang tua agar menjadi teladan serta mampu menjadi guru pertama dan utama bagi anak-anaknya.yang keenam menerapkan konsep pendidikan islam dalam pelaksanaan proses pembelajaran anak di hsg khairu ummah. Yang ketujuh melaksanakan proses pembelajaran yang membangun kecerdasan akal dan kesadaran anak untuk melaksanakan ketaatan kepada Allah SWT. Yang kedelapan mengembangkan usluk-usluk atau pembelajaran yang kreatif agar anak senang belajar dan memahami pelajaran. Yang kesembilan melatih anak untuk siap menjalankan pola hidup islami, pola hidup sehat dan berkah. Yang kesepuluh membangu sinergi dengan para orang tua untuk mendidik anaknya untuk anak yang soleh, cerdas, inovatif dan berjiwa pemimpin. Yang kesebelas membangun sinergi pemerintah dan lembaga-lembaga islam untuk mendidik anak-anaknya kaum muslimin menjadi anak yang soleh, cerdas, inovatif dan berjiwa pemimpin. 

       Maka, oleh karena itu khairu ummah sangat menginginkan dan berharap generasi yang dilahirkan dari khair ummah ini yang pertama adalah berpemikiran islam fikrah islami. Yang kedua berkepribadian islam sehingga kemudian nanti anak-anak kita selesai dari khairu ummah, dia itu betul-betul menjadi panutan, menjadi contoh tauladan bagi anak-anak kita yang berada diluar sana. Karena memang sekarang ini kalau berbicara tentang pendidikan sulit sekali kita menemukan contoh pendidikan atau system pendidikan yang mencerdaskan akal dan melahirkan kepribadian islami itu susah sekali. Maka gk heran, kita kemudian mendengar dari berbagai tempat itu ada guru yang menghardik anak muridnya. Ada anak muridnya itu yang berperilaku tidak senonoh. Nah ini kan citra pendidikan yang tidak baik sekarang ini, oleh karena itu khairu ummah hadir ditengah-tengah masyarakat itu dalam rangka menjawab berbagai persoalan yang ada ditengah-tengah masyaarakat. System pendidikan sekarang itu sangat luar biasa susah sekali untuk melahirkan generasi-generasi yang kita harapkan. Maka oleh karena itu hadirnya khairu ummah ini dengan konsep khairu ummah nya yang disebut dengan kurikulum yang berpedoman pada akidah-akidah islam dengan metode talkian fikriani kita berharap menciptakan generasi-generasi yang pintar yang cerdas dan memiliki kepribadian yang islami, itu yang kita harapkan dari khairu ummah. Lebih dari itu adalah kita harapkan ini bias membuat peradaban yang lebih baik untuk negeri kita khsusunya untuk Indonesia ini karena sekarang ini peradaban kita sangat buruk sekali. Maka oleh karena itu kita berharap dari khairu ummah melahirkan generasi-generasi yang cerdas, generasi yang berkepribadian islam yang kemudian bias memberikan kebaikan bagi negeri ini. Semoga apa yang kita laksanakan dan apa yang kita cita-citakan ini dapat terwujud. Mungkin itu sja sambutan atau pengantar dari khairu ummah.
Assalamu’alaikum.
Share:

Pencarian

Kontak

No. telp : 0812 7644 0145 / 0852 6451 1512

Email : khoiruummah.hsg@gmail.com

Alamat : Jl. Delima, Panam, Tampan, Pekanbaru, Riau

Pengumuman

belum ada pengumuman

Kategori